Sosialisasi Pencegahan HIV dan AIDS di Tiga Gereja Kepada Remaja Pemuda HKBP untuk HKBP tanpa AIDS.
Minggu 28 Mei 2023 - HKBP AIDS Ministry mengambil langkah konkret dalam memerangi HIV dan AIDS dengan menyelenggarakan kegiatan sosialisasi di tiga tempat yang berbeda. Kegiatan ini diselenggarakan pada minggu Pentakosta, serta bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan tentang pencegahan HIV dan AIDS di kalangan remaja dan pemuda HKBP.
Pertama, di Ressort Pamansuran, HKBP AIDS Ministry menyelenggarakan kegiatan minum teh bersama sebagai cara yang santai dan akrab untuk memulai dialog. Pendeta ressort, Pdt. Santi Aritonang, membuka kegiatan dengan semangat, mengajak remaja untuk aktif terlibat dalam sosialisasi ini. Diak Adha Pratiwi Sianturi, koordinator bidang Komunikasi Informasi dan Edukasi HAM, memberikan penjelasan tentang pencegahan HIV dan AIDS dengan bahasa yang mudah dipahami oleh remaja. Respon dari para remaja sangat positif, mereka aktif mengajukan pertanyaan dan berkomitmen untuk menjadi pendidik sebaya dalam edukasi tentang HIV dan AIDS.
Kedua, di HKBP Meat Ress Tampahan, Distrik XI Toba Hasundutan, sosialisasi HIV dan AIDS dihadiri oleh pemuda/i dari 24 gereja seDistrik. Pada kesempatan ini, Sekretaris Distrik Pdt. Dr. Halomoan Marpaung juga hadir. Setelah ibadah, C.Diak. Nadia Manurung memberikan sesi sosialisasi yang mengajak pemuda/i untuk terlibat dalam upaya wujudkan ending AIDS 2030. Selain itu, dilakukan pelantikan pengurus Naposo Distrik XI Toba Hasundutan yang diharapkan dapat bekerjasama dengan HKBP AIDS Ministry.
Ketiga, di HKBP Sipintupintu dan HKBP Pariksabungan Ressort Pohan Julu Pariksabungan, Distrik XVI Hunbang Habinsaran, sosialisasi HIV dan AIDS dihadiri oleh 35 peserta. Petugas yang terlibat adalah Diak. Oka Nurhayati Harianja, dr. Tihar Hasibuan, dan Biv. Marista Siagian. Dalam kegiatan ini, Pdt. David Manatar Naibaho memberikan dukungan dan menyampaikan pentingnya kesadaran tentang HIV dan AIDS.
Kegiatan sosialisasi yang dilakukan oleh HKBP AIDS Ministry di tiga tempat ini merupakan langkah nyata dalam meningkatkan pemahaman dan kesadaran tentang HIV dan AIDS di kalangan remaja dan pemuda HKBP. Semangat dan partisipasi aktif dari peserta menggambarkan kepedulian mereka terhadap kesehatan dan kehidupan yang lebih baik. HKBP AIDS Ministry berharap kegiatan ini dapat memberikan dampak positif dan melibatkan lebih banyak pemuda/i dalam upaya pencegahan dan pengendalian HIV dan AIDS di masyarakat. (Adha_HAM)