Sidang Raya ke-10 UEM di Jerman memilih Ephorus HKBP Jadi Vice Moderator

Jerman, HKBP.or.id – Kabar baik terdengar dari Jerman! Ephorus HKBP, Pdt. Dr. Robinson Butarbutar terpilih menjadi Vice Moderator UEM periode 2022-2028. Terpilihnya Ephorus HKBP berlangsung pada Sidang Raya ke-10 United Evangelical Mission (UEM) yang dimulai pada 23 September dan akan berakhir pada 01 Oktober 2022, di Villigst-Jerman. Berita baik ini tentu melengkapi sukacita HKBP, setelah sebelumnya Ephorus HKBP terpilih menjadi Central Committee Dewan Gereja se-Dunia.

Mengangkat tema "Being Salt of the Earth" (Menjadi Garam Dunia), Sidang Raya UEM ini menggumuli ulang serta mengingatkan tugas umat Kristen sepanjang zaman untuk terus memberi dampak bagi dunia sebagai agen perdamaian untuk menekan angka intoleransi, ekstrimisme, dan di saat yang sama memulai rekonsiliasi.


UEM itu sendiri merupakan lembaga penginjilan lanjutan dari RMG (Rheinische Missionsgesellschaft) yang membawa Injil ke Tanah Batak dan tempat lain, yang  pada tahun 1996 diinternasionalisasi. Kini UEM memiliki 39 gereja anggota dan satu lembaga diakoni di Bethel. Setiap anggota memiliki hak dan tanggungjawab yang sama sesuai dengan kemampuan masing-masing untuk secara bersama-sama meneruskan tugas misi yang holistik. 

Sebelum menjadi Ephorus HKBP, Pdt. Dr. Robinson Butarbutar telah melayani di UEM selama 13 tahun. Lalu kembali ke tanah air, melayani sebagai dosen di STT HKBP Pematangsiantar juga Ketua Rapat Pendeta untuk periode 2017-2021. Kini, beliau didaulat menjadi anggota council UEM, sekaligus menjadi Vice Moderator Regional Asia.

Bersama beliau, terpilih juga para pengurus UEM yang baru untuk masa bakti 2022-2028. Bishop Abednego Keshamshara dari Tanzania, sebagai Moderator UEM, dan 12 orang anggota council yang mewakili 3 regional, yaitu Asia, Afrika, dan Jerman. Dan luar biasanya, utusan HKBP mewakili pemuda, C.Pdt. Mikael Sihotang, MTh juga terpilih menjadi Utusan Pemuda ke Council. 


Keduabelas anggota council tersebut, ialah: Letlhage Mothusi (ELCB), Gehaz Alex Malasusa (ELCT - ECD), Henriette Malinyota (CBCA), Vuyokazi Christine Vinqi (URCSA) mewakili regional Afrika. Lalu Ephorus Dr. Robinson Butarbutar (HKBP), President Rev. Ebenezer Joseph (Sri Lanka), Fransina Yoteni (GKI Tanah Papua), Ketua Simpone Lion (GKE) mewakili regional Asia. Dan Thomas Fender (ERK), Wibke Jansen (EKiR), Bend Müller (EKKW), Annette Salomo (EKvW) mewakili regional Jerman. (SKE_JFS)

Pustaka Digital