Jetun Games HKBP 2023 Tim Futsal Distrik Samosir Tampil Memukau
Tim futsal Distrik Samosir tampil prima dengan permainan memukau, melibas tim futsal Deliserdang dengan skor 9 – 0 di lapangan futsal IAKN Tarutung, Sabtu (11/3/2023).
Salmandani Panjaitan, S.Th Offisial Distrik Samosir mengatakan, anak asuhnya tampil prima hari ini berkat dukungan orang tua dan Pelayan Distrik Samosir yang memberangkatkan mereka dalam doa dan sukacita. Sebelumnya Ofisial Tim futsal GKPI Paranginan Pdt. Dorlan Simanungkalit menyampaikan, telah tiba di lapangan Futsal IAKN setengah jam sebelum pertandingan menurut jadwal pukul 9.00 WIB. Pertandingan baru dapat dimulai pukul 9.30 setelah lapangan dikeringkan dari genangan air dan kehadiran tim juri.
Pdt. Dorlan berpesan kepada panitia supaya benar benar mempersiapkan lapangan siap tanding karena dalam rangka Jetun Games yang berskala Nasional. "Peserta Tim yang bertanding akan membawa kesan dari penyambutan pengelola lapangan Futsal IAKN ke tempat mereka masing-masing", kata Pdt. Dorlan.
Kepada gereja-gereja tetangga, Pdt. Dorlan mengajak, supaya ke depan setiap gereja dapat mengirim pemudanya bergabung di Jetun Games HKBP, karena selain mengolahragakan pemuda gereja untuk memiliki sportifitas, kerjasama tim dan kemampuan bermain, Jetun Games juga diharapkan menjadi wahana menjalin kebersamaan antar denominasi gereja.
Sementara Pertandingan Futsal Tim Dairi vs tim futsal Humbang berlangsung sengit dan keras, sehingga tim futsal Dairi all out dari lapangan sebelum pertandingan selesai. Perolehan skor sementara dimenangkan tim futsal Humbang dengan skorskor 2 - 1.
Mengetahui kondisi tersebut, Kadep Koinonia Pdt. Dr. Deonal Sinaga bersama Sekretaris umum panitia Pdt. Mika Purba bersama Sekus Kadep Koinonia Pdt. Nixcon Simanungkalit, M.Th, M.Ars segera meluncur dari Jetun Silangit menuju lapangan futsal IAKN Silangkitang, untuk memastikan setiap petandingan berlangsung dengan rasa persaudaraan.
Pdt.Deonal berharap supaya setiap tim bermain dengan baik, karena masing masing tim membawa nama baik distrik. “Meski setiap tim berusaha untuk menang, tetapi kemenangan bukan segalanya. Yang paling utama kita menampilkan yang terbaik, persaudaraan dan sportifitas”, pesannya. Kepada tim juri Kadep berpesan supaya memimpin pertandingan dengan adil supaya tidak ada pertengkaran, sehingga pertandingan berjalan lancar.
Dari tiga cabang olah raga yang dipertandingkan, perolehan angka yaitu , Tim futsal Medan Utara vs GKPI Paranginan 5 – 2, Samosir vs Deli Serdang skor 9 – 0, Humbang Hasundutan vs Dairi 2 – 1, Sumtim vs Sibolga, Binjai vs Labuhanbatu 3 – 2.
Voli putra Toba vs Silindung 2 - 0, voli putra Tebing Tinggi vs GKPI Paranginan 2 - 0, voli putra Humbang vs Asahan Labuhan Batu 1 - 2, voli putra Humbang Habinsaran vs Dairi 2 - 0.
Sepak bola Humbang Habinsaran vs dairi 4 - 1, sepak bola Tanah Alas vs Samosir 4 - 0. Voli putri Toba Hasundutan vs Humbang 2 - 0. (P.Sam-BTIK)