DIKLAT PERTUKANGAN HKBP HARI PERTAMA

Kegiatan Diklat Pertukangan merupakan kegiatan kerja sama yang dilaksanakan oleh HKBP dengan PT. Hutama Karya (Persero). Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin-Sabtu, 13-18 Maret 2023 bertempat di Nommensen Christian Center (NCC) dan ruang ruangan kantin Museum HKBP yang difungsikan sebagai ruang workshop dalam kegiatan ini. Peserta yang mengikuti kegiatan ini berasal dari 8 Distrik HKBP yang berada di sekitar wilayah Danau Toba sebanyak 27 peserta.

Kegiatan ini dibuka dengan ibadah pembukaan yang dipimpin oleh Pdt. John Vetra Simatupang, M.Th. Kemudian dilanjutkan dengan laporan panitia yang disampaikan oleh Kepala Biro Pembinaan Pdt. Dr. Enig Sonatha Aritonang lalu dilanjutkan dengan kata sambutan yang disampaikan oleh perwakilan dari PT. Hutama Karya (Persero) yaitu Bapak Ir. Mangatas Butarbutar, M.T. Setelah itu, penyerahan bantuan dari PT. Hutama Karya (Persero) sebesar Rp200.000.000,00 (Dua Ratus Juta Rupiah) diberikan secara simbolis oleh PT. Hutama Karya (Persero) yang diwakilkan oleh Bapak Ir. Mangatas Butarbutar, M.T kepada HKBP yang diwakilkan oleh Kepala Departemen Koinonia Bapak Pdt. Dr. Deonal Sinaga.



Pada akhir kegiatan pembukaan, Kepala Departemen Koinonia Bapak Pdt. Dr. Deonal Sinaga memberikan kata sambutan dan motivasi kepada para peserta.




Sesi yang pertama, dimulai dengan perkenalan dan sharing pengalaman dari CV. Enzo yang pada diklat pertukangan ini menjadi narasumber. Pada sesi yang kedua, pembicara memberikan pembekalan kepada para peserta metode dan kiat dalam membaca sketsa bangunan. Peserta juga diperkenalkan dengan berbagai jenis pondasi dan metode dalam menentukan pondasi yang akan dipakai dalam membangun suatu bangunan. Pada sesi ini, peserta sangat antusias dan memberikan banyak pertanyaan yang memiliki pengalaman membangun suatu konstruksi.





Kegiatan hari ini ditutup dengan ibadah malam yang dipimpin oleh peserta yang mengikuti kegiatan ini yaitu St. Tigor Pintor Simanjuntak dari HKBP Soposurung Distrik XI Toba Hasundutan.



Pustaka Digital