DIKLAT PERTUKANGAN HARI KEDUA DAN KETIGA

Kegiatan Diklat Pertukangan yang merupakan hasil kerja sama dari Biro Pembinaan antara HKBP dengan PT. Hutama Karya (Persero) masih terus berlanjut. Di hari yang kedua dan ketiga ini, para peserta dibekali dengan ilmu dan metode yang dibutuhkan untuk membangun suatu konstruksi secara bertahap. Hari kedua dimulai dengan ibadah pagi yang dipimpin oleh Pdt. Samsir Hutagalung yang melayani di Departemen Marturia HKBP. Sesi yang pertama pada hari kedua, narasumber memberikan pengajaran untuk pengukuran lahan yang dibutuhkan untuk membangun suatu konstruksi, kemudian peserta diarahkan untuk mempraktikannya. Di sesi yang kedua, narasumber memberikan pembelajaran mengenai pembuatan instalasi listrik. Di akhir kegiatan pada hari kedua, ditutup dengan ibadah malam yang dipimpin oleh Pdt. Veronica Manurung.


Di hari yang ketiga, kegiatan dimulai dengan ibadah pagi yang dipimpin oleh St. Sihar Panjaitan yang melayani di Biro Jemaat HKBP. Sesi yang pertama pada hari ketiga, dimulai dengan pembekalan teori dalam merangkai atap, pembuatan kuda-kuda, dan plafon. Selanjutnya, peserta diarahkan untuk mempraktikkan pembangunan suatu konstruksi bangunan dengan pembagian kelompok. Kelompok yang pertama, mempraktikkan pemasangan atap dan plafon yang dilakukan di ruang workshop. 




Kelompok yang kedua, mengerjakan pembuatan pondasi pada lahan yang sudah diukur di hari sebelumnya.


Di hari ketiga ini, terjadi beberapa kendala di dalam mengerjakan konstruksi bangunan dikarenakan hujan yang mengguyur wilayah Sipoholon. Di sesi yang terakhir di hari ketiga, dilakukan review untuk pembangunan pondasi yang sudah dilakukan dan akan dilanjutkan di hari selanjutnya. Hari ketiga ditutup dengan ibadah malam yang dipimpin oleh Pdt. Veronica Manurung.


Pustaka Digital